PENGARUH LINGKUNGAN EKSTERNAL DAN SISTEM KONTROL AKUNTANSI TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN PADA PT. SUCOFINDO (Persero) CABANG SURABAYA

Andio , Prima Nugroho (2010) PENGARUH LINGKUNGAN EKSTERNAL DAN SISTEM KONTROL AKUNTANSI TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN PADA PT. SUCOFINDO (Persero) CABANG SURABAYA. Undergraduate thesis, Faculty of economic.

[img]
Preview
PDF - Published Version
Download (67Kb) | Preview
    [img] PDF - Published Version
    Restricted to Repository staff only

    Download (358Kb)

      Abstract

      PENGARUH LINGKUNGAN EKSTERNAL DAN SISTEM KONTROL AKUNTANSI TERHADAP TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN Andio Prima Nugroho ABSTRAK PT. Sucofindo (Persero) Surabaya merupakan suatu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam bentuk PERSERO yang bergerak dalam bidang superitending, meliputi kegiatan pemeriksaan, pengawasan, pengendalian dan pengkajian terhadap kuantitas dan kualitas barang-barang perdagangan ekspor maupun impor. Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa, PT. Sucofindo (Persero) Surabaya harus mengikuti perkembangan teknologi, sehingga diperlukan kemampuan para manajer yang semakin tinggi untuk memprediksi lingkungan disekitar terutama lingkungan eksternal dan dalam melakukan tugasnya merancang sistem kontrol akuntansi sebagai suatu sistem informasi yang terintergrasi memegang peranan penting dalam hal memberikan masukan data keuangan untuk tujuan perencanaan, pengendalian, dan pembuatan keputusan manajemen. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris apakah terdapat pengaruh lingkungan eksternal dan sistem kontrol akuntansi terhadap peningkatan kinerja perusahaan. Model yang digunakan untuk menganalisis data dalam penelitian ini adalah Regresi Linier Berganda. Variabel penelitian adalah Lingkungan Eksternal (X1) dan Sistem Kontrol Akuntansi (X2) serta Kinerja Perusahaan (Y). Populasi dalam penelitian ini adalah 19 orang yang terdiri dari 1 branch manajer, 9 manajer operasional, 9 leader operasional. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah metode sensus dimana anggota populasi dijadikan sampel penelitian. Berdasarkan hasil pengujian dapat ditarik kesimpulan bahwa hipotesis yang menyatakan diduga bahwa lingkungan eksternal dan sistem kontrol akuntansi berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan secara signifikan tidak terbukti kebenarannya karena yang berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan adalah sistem kontrol akuntansi sedangkan lingkungan eksternal tidak berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan secara signifikan. Kata kunci : lingkungan eksternal, sistem kontrol akuntansi, kinerja perusahaan

      Item Type: Thesis (Undergraduate)
      Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
      H Social Sciences > HF Commerce > HF5001 Business. Business Administration > HF5601 Accounting
      Divisions: Faculty of Economics > Accounting
      Depositing User: Users 6 not found.
      Date Deposited: 02 Mar 2011 11:06
      Last Modified: 02 Mar 2011 11:06
      URI: http://eprints.upnjatim.ac.id/id/eprint/430

      Actions (login required)

      View Item