PELAYANAN TRANSPORTASI UMUM BUS DAMRI KHUSUS WANITA DI KOTA SURABAYA (Studi Kasus di Terminal Purabaya Kota Surabaya)

DINNY , OCTAVIANE WASISTYA (2013) PELAYANAN TRANSPORTASI UMUM BUS DAMRI KHUSUS WANITA DI KOTA SURABAYA (Studi Kasus di Terminal Purabaya Kota Surabaya). Undergraduate thesis, UPN "Veteran" Jatim.

[img]
Preview
PDF - Published Version
Download (468Kb) | Preview
    [img] PDF - Published Version
    Restricted to Repository staff only

    Download (4Mb)

      Abstract

      Penelitian ini didasarkan pada fenomena tentang kejahatan yang terjadi di transportasi umum yang rata-rata korbannya adalah wanita. Dari hasil pengamatan dilapangan bus Damri khusus wanita ini ternyata standart pelayanan masih kurang sesuai dengan kenyataan yang ada dilapangan. Maka tujuan penelitian ingin mengatahui Pelayanan Transportasi Umum Bus Damri Khusus Wanita. Karena pelayanan merupakan salah satu cara yang dilakukan untuk menjaga kualitas pelayanan tetap berjalan sesuai dengan standart yang telah ditetapkan. Dalam hal ini diperlukan kerjasama dari berbagai pihak untuk dapat saling mencegah terjadinya ketidaksesuaian. Berdasarkan hal diatas, maka dibuatlah rumusan penelitian “Pelayanan Transportasi Umum Bus DAMRI Khusus Wanita di Kota Surabaya”. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif melalui pendekatan kualitatif dengan fokus penelitian 6 hal yaitu keamanan, keselamatan, kenyamanan, keterjangkauan, kesetaraan, dan keteraturan. Sumber dan jenis data dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan reduksi data, display data, instrument penelitian ini adalah pedoman wawancara, catatan dilapangan, dan koneksi internet. Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini adalah keamanan halte dan di mobil bus tidak cukup baik. Keselamatan masih perlu ditingkatkan. Kenyamanan di mobil bus cukup memadai, tetapi kenyamanan di halte perlu ditingkatkan. Keterjangkauan bus DAMRI khusus wanita cukup baik. Kesetaraan kurang baik karena kurangnya fasilitas untuk penyandang cacat. Keteraturan kedatangan dan keberangkatan mobil bus kurang tepat. Kata Kunci : Pelayanan, transportasi.

      Item Type: Thesis (Undergraduate)
      Subjects: J Political Science > JF Political institutions (General) > JF1601 Civil Service
      Divisions: Faculty of Social Sciences and Political Sciences > State Administration
      Depositing User: Users 8 not found.
      Date Deposited: 01 Feb 2014 17:51
      Last Modified: 01 Feb 2014 17:52
      URI: http://eprints.upnjatim.ac.id/id/eprint/4924

      Actions (login required)

      View Item