PENGARUH PENGHARGAAN FINANSIAL, PERTIMBANGAN PASAR KERJA, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PEMILIHAN KARIR MAHASISWA AKUNTANSI

Bintang , Sindhu Prasongko (2013) PENGARUH PENGHARGAAN FINANSIAL, PERTIMBANGAN PASAR KERJA, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PEMILIHAN KARIR MAHASISWA AKUNTANSI. Undergraduate thesis, UPN "veteran" Jawa Timur.

[img]
Preview
PDF (cover - bab 1)
Download (802Kb) | Preview
    [img] PDF (bab 2- daftar pustaka)
    Restricted to Repository staff only

    Download (877Kb)

      Abstract

      Sejalan dengan kemajuan pesat dunia teknologi dan informasi, ilmu akuntansi berkembang dengan sangat baik. Hal ini terbukti dari tumbuhnya lembaga-lembaga pendidikan tinggi negeri dan swasta maupun kursus akuntansi yang semakin meningkat dari tahun ketahun. Namun pada kenyataanya catatan perkembangan jumlah Akuntan Publik di Indonesia tidak menunjukan angka yang lebih baik apabila dibandingkan dengan perkembangan jumlah akuntan publik di negara-negara berkembang lainnya. Faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihan karir mahasiswa dan jenis karir yang akan mereka jalani merupakan hal yang menarik untuk diteliti karena dengan diketahuinya pilihan karir yang diminati mahasiswa, maka dapat diketahui mengapa sesorang memilih karir tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Penghargaan Finansial, Pertimbangan Pasar Kerja, dan Lingkungan Kerja berpengaruh terhadap pemilihan karir pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Pembangunan Nasional ”Veteran” Jawa Timur. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 183 mahasiswa Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi angkatan 2009. Dari populasi tersebut dilakukan teknik sampel dengan menggunakan Simple Random Sampling sehingga memperoleh sampel sebanyak 65 mahasiswa. Penelitian ini menggunakan data primer dimana data diperoleh dari jawaban responden atas kuesioner yang disebar. Sedangkan Teknik Analisis yang digunakan adalah Analisis Regresi Linear Berganda. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa secara simultan, Penghargaan Finansial, Pertimbangan Pasar Kerja, dan Lingkungan Kerja berpengaruh signifikan terhadap Pemilihan karir. Dan secara parsial, hanya Lingkungan Kerja yang berpengaruh secara signifikan terhadap Pemilihan Karir, sedangkan Penghargaan Finansial dan Pertimbangan Pasar Kerja tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Pemilihan Karir pada Mahasiswa UPN “Veteran” Jawa Timur.

      Item Type: Thesis (Undergraduate)
      Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management > HD58.7 Organizational behavior, change and effectiveness. Corporate culture
      Divisions: Faculty of Economics > Accounting
      Depositing User: Kontho Hadi
      Date Deposited: 15 Apr 2014 14:29
      Last Modified: 15 Apr 2014 14:29
      URI: http://eprints.upnjatim.ac.id/id/eprint/5423

      Actions (login required)

      View Item