ANALISA PEMBESARAN MOMEN PADA KOLOM (SRPMK) TERHADAP PENGARUH DRIFT GEDUNG ASRAMA MAHASISWI UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

CHOIRUL , ANAS (2013) ANALISA PEMBESARAN MOMEN PADA KOLOM (SRPMK) TERHADAP PENGARUH DRIFT GEDUNG ASRAMA MAHASISWI UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA. Undergraduate thesis, UPN "VETERAN" JAWA TIMUR.

[img]
Preview
PDF (cover - bab 1) - Published Version
Download (1637Kb) | Preview
    [img] PDF (bab 2 - daftar pustaka) - Published Version
    Restricted to Repository staff only

    Download (4Mb)

      Abstract

      Struktur gedung asrama mahasiswi Universitas Trunojoyo termasuk dalam kategori struktur gedung beraturan maka digunakan beban gempa nominal statik ekuivalen. Semua struktur akibat beban lateral akan melentur kesamping (Δ), begitu juga akibat beban gempa. Δ ini akan menimbulkan momen sekunder (disebut pengaruh P-Δ) oleh beban gravitasi yang titik tangkapnya menyimpang ke samping dan dengan demikian terjadi pembesaran momen pada komponen komponen kolom. Pada perencanaan gedung ini digunakan program bantu ETABS untuk menghitung gaya dalam pada struktur, sedangkan perencanaan kolom menggunakan program bantu PCACOL. Dari hasil perhitungan didapatkan tebal plat lantai 12 cm, plat atap 10 cm, balok b1 ukuran 20/30 dengan tulangan tarik tumpuan 5D14 tarik lapangan 3D14, balok b2 ukuran25/35 dengan tulangan tarik tumpuan 5D22 tarik lapangan 3D22, balok b3 ukuran 30/45 dengan tulangan tarik tumpuan 5D22 tarik lapangan 3D22, balok b4 ukuran 30/50 dengan tulangan tarik tumpuan 6D28 tulangan tarik lapangan 3D28, kolom dengan dimensi 650/650 tulangan 12D25, tulangan geser HBK eksterior 4D12-100, HBK interior 4D12-100. Prosentase penambahan momen terbesar terdapat pada lantai 3 arah x 3,61% dengan drift sebesar 0,0186 m, dengan kebutuhan penambahan tulangan dibawah toleransi 1 % dari perencanaan. Karena tidak ada penambahan tulangan yang terjadi dengan tulang kolom terpasang 12D25 mampu menahan pembesaran momen akibat drift. Persyaratan strong colomn weak beam dapat dipenuhi dengan nilai 1929,23 kNm ≥ 1763,13 . . Kata Kunci : Pembesaran momen, gempa nominal statik ekuivalen, P-∆, drift

      Item Type: Thesis (Undergraduate)
      Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
      Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering
      Depositing User: Fitri Yulianto
      Date Deposited: 12 May 2014 08:44
      Last Modified: 12 May 2014 08:45
      URI: http://eprints.upnjatim.ac.id/id/eprint/5937

      Actions (login required)

      View Item